Upside Down Cross - Red

Senin, 21 Januari 2013

Telephaty

Telepati merupakan cara dua atau lebih manusia untuk berkomunikasi melalui pikiran. Butuh latihan berhari-hari sih, tapi sebenarnya ini lebih mudah dari membaca pikiran orang (mind-reading), karena orang yang melakukan telepati saling mengirim dan membaca pikiran.

Cara belajar:
Ajaklah seorang temanmu untuk latihan bersamamu. Lalu mulailah latihan saat kalian sedang konsentrasi, carilah tempat yang rileks dan tenang.

Untuk latihan pertama, mulai dengan abjad A sampai E (biar berguna saat ujian di sekolah, hahaha).

(Bagian pengirim)
Pengirim memberi tau kepada penerima agar siap-siap melakukan (bagian penerima), lalu berusaha mengirimkan salah satu abjad antara A sampai E kepada penerima, katakan berulang-ulang dalam hati, usahakan agar ia mengetahui abjad yang kamu pilih.

(Bagian penerima)
Penerima membayangkan abjad A sampai E secara berurutan dari kiri ke kanan. Bayangkan lebih jelas lagi, dari abjad-abjad yang kamu bayangkan pasti ada yang bergerak-gerak, berputar, berbalik, perhatikan salah satu dari abjad itu yang mendekat (membesar), jika kamu peka, maka itulah abjad yang berusaha dikirimkan oleh temanmu.

Tips: Kalau sudah lancar coba gantian, pengirim menjadi penerima dan penerima menjadi pengirim.

Selasa, 15 Januari 2013

Astral Projection

Astral projection adalah salah satu psychic ability yang paling IMBA. Intinya anda memerankan tubuh kedua anda yang dinamakan tubuh astral. Berbeda dengan tubuh fisik, tubuh ini adalah tubuh halus yang mempunyai kemampuan indera yang luar biasa diluar batas-batas tubuh fisik. Dengan tubuh ini anda bisa kemana-mana di dunia ini dan di luar angkasa, menuju masa lalu dan masa depan dan anda bisa menyeberangi berbagai dimensi kehidupan.

Cara belajar:
Melakukan astral projection sebenarnya mudah, saya yakin kalau orang-orang disekitar anda pun pernah melakukannya baik secara tidak sengaja maupun sengaja. Banyak sekali cara yang bisa anda lakukan untuk melakukan astral projection. Berikut ini adalah salah satu cara yang paling aman dan efektif.

1. Berbaring di lantai dengan nyaman. Letakkan tangan anda di samping tubuh dengan jempol dan telunjuk bersentuhan. Pejamkan mata dan taruh lidah di langit-langit.

2. Tarik nafas dari hidung dan keluarkan melalui mulut dengan aturan nafas:


  • Ambil nafas dan keluarkan nafas 50% lalu ambil nafas dari titik itu dan keluarkan semuanya.
  • Ambil nafas dan keluarkan nafas 90% lalu ambil nafas dari titik itu dan keluarkan semuanya.
  • Ambil nafas dan keluarkan nafas 1% lalu ambil nafas dari titik itu dan keluarkan semuanya.
  • Ambil nafas dan keluarkan nafas 100% lalu ambil nafas dari titik itu dan keluarkan semuannya.
  • Ambil nafas dan keluarkan nafas 30% lalu ambil nafas dari titik itu dan keluarkan semuanya.
  • Ambil nafas dan keluarkan nafas 20% lalu ambil nafas dari titik itu dan keluarkan semuanya.

3. Bernafaslah alami selama 5 menit.

4. Buka matamu dan niatkan untuk melakukan astral projection. Biarkan tubuh anda rileks dan tetap berbaring sampai anda memasuki kondisi sangat rileks atau setengah tidur. Pada saat itu anda mengalami sensasi seperti berputar atau gerakan energi dari dalam tubuh yang ingin keluar. Apabila tubuh anda menjadi dua maka anda tinggal mengendalikan tubuh astral anda untuk berjalan-jalan.

Untuk kembali ke tubuh fisik anda, tinggal menginginkannya aja anda udah balik kok. Perjalanan astral adalah perjalanan di dimensi keindahan, anda bisa melihat makhluk-makhluk lain, ada cahaya (malaikat) yang mengikuti anda selama perjalanan astral. Pokoknya seru banget deh.

"Seluruh jin dan manusia, jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru
langit dan bumi, maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya, melainkan
dengan kekuatan." (QS. Ar Rahman:33)

Selasa, 08 Januari 2013

Sekilas Tentang Six Sense

Sixth sense. Kalo diterjemahin plek-plekan, artinya adalah indera keenam.
Yoi. Secara kasat mata, indera yang kita miliki emang cuma ada lima. Hidung, mata, mulut, telinga, dan kulit. Tapi, menurut ajaran spiritual dari India, ada satu mata lagi yang nggak keliatan, yang letaknya konon di antara dua alis kita, pas di tengah-tengah jidat. Sehingga kalo dijumlahin, mata kita semuanya ada tiga! Mata ketiga inilah si indera keenam tadi.

Oleh orang India, mata ketiga yang disebut dengan cakra ajna (cakra = sumber energi dalam tubuh manusia, sedangkan ajna = di tengah), dianggap sebagai indera yang spesial. Sebab, mata ketiga tersebut memungkinkan kita memiliki kemampuan-kemampuan lebih. Yaitu:
1. Telepathy (kemampuan membaca pikiran).
2. Clairvoyanc (kemampuan melihat peristiwa yang terjadi di tempat lain).
3. Precognition (kemampuan meramalkan kejadian yang akan datang).
4. Retrocognition (kemampuan buat melihat peristiwa di masa lampau).
5. Mediumship (kemampuan menggunakan roh sebagai medium).
6. Psychometri (kemampuan menggali informasi lewat sebuah benda).
KITA JUGA PUNYA INDERA KEENAM
Lajut ngomongin soal indera keenam, pada dasarnya semua orang memiliki sixth sense kok. Cuma, ada yang udah terbuka, ada yang belum. Dan yang udah terbuka, ada yang udah terasah dengan tajam, ada yang belum.
So, kalo kita emang pengen sixth sense kita terbuka dan tajam, ya tinggal dilatih aja! Caranya? Berusaha menghilangkan pikiran-pikiran duniawi (terutama yang negatif), juga menghilangkan ego. Dengan begitu batin akan terasa lebih tenang, dan pikiran hanya terfokus pada Yang Maha Kuasa. Sehingga, energi dalam diri kita bisa nyambung dengan energi yang lebih tinggi: energi Yang Maha Kuasa.
Dengan sixth sense yang udah terbuka dan tajam, kita bisa menembus dimensi ruang dan dimensi waktu. Sebab, dua dimensi ini pada hakikatnya sulit kita tembus karena keterbatasan panca indera aja.
KELENJAR PITUITARI
Ini pertanyaan paling mendasar: apa kata ilmu pengetahuan ilmiah tentang sixth sense?
Penelitian medis jaman dulu sih bilang kalo sixth sense bersumber pada kelenjar pituitari yang ada di dasar otak manusia. Katanya, pada masa manusia baru muncul di bumi, jarak antara manusia dengan energi Yang Maha Kuasa masih dekat. Penyebabnya, kelenjar pituitari manusia masih menonjol ke luar seperti antena. Kelenjar ini kan berfungsi memancarkan sinyal yang menghubungkan energi yang ada dalam tubuh manusia dengan energi Yang Maha Kuasa.
Kalo sekarang, kelenjar pituitari udah kecil. Size-nya tinggal segede biji kancang ijo! Makanya, meski letak dan fungsinya masih sama seperti dulu, kelenjar pituitari sulit memancarkan sinyal yang menghubungkan energi yang ada dalam tubuh manusia dengan energi Yang Maha Kuasa.
Itu teori medis! Kalo dari sudut pandang ilmu psikologi, sixth sense katanya terjadi karena perkembangan otak kanan manusia udah sangat maju. Otak sebelah kanan kan pusat kemampuan belajar bahasa, keindahan, dll., yang intinya mengasah kepekaan jiwa. Nah, jika jiwa udah peka, otomatis intuisi kita juga lebih tajam toh?
berikut cara melatihnya:
Teknik teruji untuk Melatih Kemampuan Cenayang - Indera Ke enam

Gunakan kemampuan anda untuk membantu diri sendiri dan orang lain, tetapi bukan untuk pamer. Kemampuan cenayang anda adalah kehidupan anda dan bukan untuk menjadi pusat perhatian. Penyalahgunaan kemampuan cenayang oleh seseorang dapat mengakibatkan kemampuan tersebut berbalik menghancurkan diri sendiri.

Kemampuan cenayang adalah kemampuan untuk mendapatkan informasi, Energy, atau kekuatan di dalam kesadaran kosmik, Serta kemampuan untuk memamfaatkan informasi, energy, atau kekuatan yang telah di peroleh.

Saya akan memperlihatkan cara untuk menciptakan sasaran cenayang yang berguna bagi anda. Cara tersebut dapat membantu anda untuk mencapai sesuatu yang benar-benar anda inginkan, kuncinya, anda benar-benar menghendakinya. Banyak orang berharap agar terjadi perubahan. Tetapi, yang terjadi hanya sampai pada tahap harapan. Mereka tidak mempunyai keinginan kuat untuk melakukan perubahan. Agar harapan anda bisa menjadi kenyataan, anda harus mengikuti Hukum alam semesta.

Keempat unsur berikut diperlukan untuk pencapaian kemampuan cenayang/Indera keenam:


1. Memiliki Harapan
2. Menciptakan Impian (Visualisasi )
3. Melepaskan Impian kedalam Pikiran Agung (Kepercayaan dan komitmen) Sambil tetap mempertahankan Visualisasi
4. Melakukan Tindakan Konstruktif (Latihan mengendalikan dan mengarahkan impian)

Untuk menjadi seorang cenayang, anda hanya perlu mempelajari bagaimana agar otak memasuki alpa atau theta secara sengaja, visualisasi merupakan kunci untuk mencapai gelombang otak theta berdasarkan kehendak sendiri dan kemudian menggunakan keadan itu untuk mencapai keadaan cenayang. Anda cukup memejamkan mata, kemudian anda melakukan sejumlah latihan relaksasi, visualisasi bisa juga dengan meditasi dan membaca mantra maupun do’a.

Mata Cenayang/ penglihatan/ cakra ajna:

Sebagian besar cenayang banyak menggunakan indera penglihatan di dalam karya cenayang mereka. Ada dua macam penglihatan cenayang: Pertama, Menyangkut penglihatan citra, pemandangan, atau berbagai mahluk yang ada di dalam pikiran kita. Kedua, Menyangkut penglihatan citra, pemandangan, atau berbagai mahluk yang berada di luar pikiran kita. Dalam konteks ini, mahluk yang di maksud misalnya hantu, arwah, atau bias dengan merasakan kehadiran bahkan menyentuh entitas lain.

Membuat Peka Mata Cenayang/Penglihatan :

1. Pada malam hari, tanpa lampu yang menyala, tengoklah di sekeliling anda. Pelajari dan kenali bentuk yang anda lihat. Lakukan hal ini di tempat tidur ,diranjang anda, di halaman ruma, ketika anda berjalan-jalan di tempat lain.

2. Pada saat ada mengenali bentuknya, katakanlah di dalam batin atau dengan suara keras( tersera anda ): “ Ternyata seperti ini bentuk ( sebutkan nama benda atau sesuatu yang anda lihat tersebut ) di kegelapan. Aku telah membuat penglihatanku semakin peka untuk mengenali berbagai benda di kegelapan dan di bawah cahaya apa pun secara akurat.”

3. Pada siang hari yang cerah di tempat manapun dan kapanpun, sisihkan beberapa detik untuk mengamati apa yang ada di sekitar anda.

4. Secara mental, ulangi apa yang anda lihat dan katakanlah: “ aku melatih pikiran cenayangku agar setiap saat dapat mengamati lingkungan secara akurat.”

5. katakanlah: “ Aku memerintahkan pikiran bawah sadarku agar selalu mengingatkanku mengenai segala sesuatu yang perlu kulihat demi kepentinganku dan perlindungan bagi diriku. Dengan demikian, aku dapat berfungsi dengan kapasitas cenayangku secara penuh.”

Prosedur awal ini bersifat ilustratif. Anda dapat mempraktikan kiat tersebut apa adanya. Atau, Anda juga bisa menciptakan latihan anda sendiri untuk mencapai penyesuaian yang serupa bagi pikiran cenayang anda.

Ini merupakan jenis latihan yang bisa anda praktikan setiap hari selama beberapa detik. Sebab latihan ini bisa membuat pikiran cenayang anda semakin peka, Anda akan takjub ketika anda mengetahui banyak hal yang terdapat di lingkungan anda. Sebelumnya, anda tidak menyadari kehadirannya. Kekuatan yang memadai untuk melakukan pengamatan merupakan asset yang berharga..


Terima kasih bila anda sudah memahami dan mampu mempraktekannya dengan baik dan benar serta dapat merasakan manfaatnya, Niat kami untuk membantu anda, itulah sebabnya kami berusaha untuk memberikan semua ilmu yang kami miliki kepada anda semua dengan cara yang lebih mudah, praktis, cepat dirasakan manfaatnya, ilmu ini berguna seumur hidup, sebelum ilmu ini kami berikan kepada anda, secara pribadi kami sudah uji coba dan di antara 160- orang yang memakai ilmu ini hanya 3 orang yang gagal itupun karena di sebabkan mereka malas belajar dan berlatih, sedangkan sebagian besar orang berhasil dalam menggunakannya.

Keterangan:
1. Kemampuan cenayang , indera keenam tidak mesti dengan bisanya melihat mahluk halus/aura tetapi ini juga bisa di buktikan ketika anda bisa merasakan sesuatu penomena (intuisi), Merasakan keberadaan mahluk halus, berkomunikasai dengan mereka bahkan bersentuhan.Sebelum melakukan latihan seperti petunjuk di atas, harap membaca mantra mata cenayang terlebih dahulu minimal 3-7 x
2. Gunakan Musik Meditasi bila ada, ini akan membantu anda dalam tahap latihan mata cenayang untuk memasuki trance theta, Musik meditasi dapat anda ambil/download Gratis di website : www.dayakcinta.com
3. Jika ada kesempatan berpuasalah sebanyak 1 hari atau 3 hari di mulai pada hari kelahiran anda, ini bertujuan untuk meningkatkan power anda serta untuk mempercepat penguasaan ilmu cenayang.

Sabtu, 05 Januari 2013

Misteri Candi Borobudur


Benarkah relief candi Borobudur melambangkan adanya alam semesta? candi karya nenek moyang sekitar abad VIII ini dibangun diatas bukit dan dikelilingi oleh pegunungan manoreh yang terkenal dengan keangkerannya. Secara administrative candi Borobudur terletak di desa Borobudur kabupaten magelang, Jawa Tengah. Penamaan Borobudur sendiri sampai sekarang masih menyisakan tanda Tanya. menurut masyarakat setempat pada jaman dahulu disekitar candi banyak tumbuh pohon budur yang diartikan sebagai pohon budhi atau pohon kehidupan. Maka itu brobudur sendiri kemungkinan diambil dari nama pohon tersebut. Konon ada salah satu pohon yang tidak bisa ditebang, ketika kawasan candi akan dipugar dan dijadikan objek wisata.

Relief candi Borobudur sendiri sampai saat ini masih menyisakan misteri. Relief tersebut dipercaya melambangkan adanya alam semesta. Dalam kosmologi agama Budha, semesta dibagi menjadi tiga tingkatan, yaitu : kamadhatu (dunia keinginan), Ruphadatu (dunia berbentuk) dan Arupadathu (dunia tidak berbentuk). Pada tingkatan Kamadhatu dan Rupadathu terdapat relief-relief mistik yang menceritakan dari naskah Karmawibhangga berisikan tingkatan dari karma.

Tingkat Arupadathu (dunia tidak berbentuk/alam atas) adalah tempat para dewa atau orang yang sudah mencapai kesempurnaan hidup. Di bagian candi ini digambarkan dengan tiga undak bulat, termasuk stupa induk tanpa pahatan relief sedikitpun. Bagian Kamadhatu yang sekarang kemungkinan bukan kaki candi yang sebenarnya. Tapi hanya merupakan batuan tambahan yang menyangga tubuh candi ketika akan longsor sebelum pembangunan selesai. Secara tidak sengaja pada tahun 1885. J.W. Yzerman, menemukan tembok batu bagian kaki bangunan yang asli. Pada bagian ini terdapat 160 panel relief yang melukiskan cerita karmawibhangga (hukum karma).

Latar belakang agama yang menjiwai candi Borobudur adalah Budha Mahayana. Dalam agama Budha kepercayaan bahwa dunia tidak kekal, suatu ketika akan musnah dan kemudian mucullah zaman baru. Setiap zaman mempunyai rangkaian Dhyani Budha-Dhyany Bodhisattva. Untuk aman sekarang ini Dhayani Budhanya Amithaba, Dhayani Bodhisatvva nya Avalokitesvara, dan manusia budhanya Cakyamuni.

Bangunan yang dianggap suci ini ternyata juga diselimuti nuansa magis yang sangat kuat. Sehingga tidak mengherankan kalau disekitar masyarakat dekat Candi sering melihat kemunculan cahaya kuning kee3masan meluncur di tempat ini. dalam babad tanah jawi, pada tahun 1709 M, diceritakan adanya seorang pemberontak terhadap kekuasaan raja PB ke-I, dan tertangkap di candi Borobudur setelah munculnya petunjuk berupa cahaya putih yang menyinari sepanjang candi. Dalam babad tanah jawi lainnya dikisahkan juga tentang ki Mas Dana, menantu Ki Gede Pacukilan, yang mengadakan makar terhadap Amangkurat III. Dalam pertepuran pembasmian pemberontakan, Kim as Dana kalah menghadapi pasukan Mataram yang dipimpin panglima Pringgoloyo. Karena didesak Ki Mas Dana melarikan diri ke bukit Borobudur, namun dapat ditangkap dan dibawa ke Mataram untuk dihukum mati.

Dalam Babad Mataram mengisahkan bahwa pada tahun 1757 M putra mahkota kasultanan Yogyakarta, Pangeran Mancanegara, mengunjungi Borobudur. Bagi keluarga kereajaan berlaku pantangan untuk melihat arca seribu, karena arca-arca itu menggambarkan seorang ksatria terkurung dalam sangkar. Pantangan itu diabaikan oleh pangeran Mancanegara. Bahkan agak sedikit angkuh ia ingin bertemu perwujudan dari ksatria yang terkurung itu. Setelah pertemuan itu, sang pangeran pulang ke istana dan tidak lama kemudian pangeran Mancanegara jatuh sakit dan lalu meninggal dunia. Konon sang pangeran ini lebih memilih jalan Budha dari pada harus menjadi raja, hal ini mengingatkan pada sang Budha sendiri.

Jumat, 04 Januari 2013

Melakukan Kontak Dengan Mahluk Astral...

Anda bisa menggunakan kemampuan cenayang anda untuk melakukan kontak dengan orang yang suda meningal, malaikat, pembimbing roh, atau mahluk halus lainnya, cobalah kedua cara ini untuk menentukan salah satu pilihan anda.

  1. Ber do’a menurut agam atau kepercayaan anda, mohon perlindungan.
  2. Lakukan di tempat sepi atau di ruangan yang hening, di tempat lainnya, Pejamkan mata Visualisasikan bila anda tahu wujud mahluk halus itu ketika masih hidup
  3. Undanglah entitas itu agar masuk kedalam mental anda. Kira – kira, anda katakan : “Aku minta supaya neneku Adele Jones mau memasuki kesadran mentalku dan berkomunikasi dengan ku secara baik “.
  4. Bersantailah dan biarkan mahluk halus itu yang menentukan cara agar kehadirannya bisa diketahui.
  5. Bila entitas itu tidak memunculkan diri, ulangi permintaan anda. Bila belum muncul juga setelah anda mengulagi permintaan sampai enam kali, katakan:’aku sebenarnya sangat mengharapkan kehadiran mu’. Nmaun demikian, aku mengucapkan terimakasih kepadamu. Barangkali, kamu akan muncul pada lain kesempatan kukirim cintaku.’
  6. Bila mahluk halus itu muncul katakan :”Terima kasih atas kedatanganmu”. Kemudian. Lanjutkan perbincangan dengan entitas tersebut. Seakan – akan, ia masih berwujud tubuh secara jasmani”.
  7. Bila anda sudah seleseai katakan :”Sekarang aku ingin mengucapkan selamat jalan padamu. Aku menyayangimu. Terima kasih untuk kunjungan mu. ‘Tolonglah agar aku bisa mengetahui setiap kali menginginkannya.
  8. Kemudian, buka mata anda.
Melalui latihan tersebut, anda bisa melihat suatu model perjumpaan dengan entitas lain.Ini bisa dijadikan rujukan bagi anda untuk menciptakan prosedur dalam berkomunikasi dengan entitas. Anda Mungkin, ada beberapa hal yang mesti anda ubah agar sesuai dengan keadaan yang anda hadapi.
Jangan memaksakan diri untuk melakukan kontak dengan mahluk halus. Sesungguhnya, cara melakukan kontak dengan orang atau binatang yang ada dalam kehidupan masa kini pun sama dengan cara melakukan dengan kontak entitas. Ingatlah bahwa anda selalu dilindungi oleh pelindung cenayang atau pagar gaib anda bila anda tidak ingin mendapat kan pengalaman yang tidak menyenangkan dengan suatu entitas.


Bila ada yang belum jelas atau ingin berbagi pengalaman silahkan kontak kami langsung by phone .
Semoga Tuhan menyatukan hati kita dalam tali persaudaraan. Keberhasilan anda, kebahagian buat kami. Selamat mencoba

Kamis, 03 Januari 2013

Emphaty

Setiap manusia memiliki kemampuan untuk mengetahui suasana dan perasaan orang lain yang dekat dengan dirinya, walau feeling itu seringkali sangat tipis, secara psikologis hal ini disebut dengan empati. Dengan cara tertentu, setiap manusia dapat memperkuat kekuatan empati ini.


Bahkan saat kita telah mencapai level tinggi dari kemampuan empati, kita dapat mengetahui hal-hal yang dirasakan kelima indera orang lain. Misal saat teman kita mendengarkan lagu menggunakan headset, entah bagaimana kita dapat mendengarkannya di telinga kita.

Cara belajar:
Ajaklah teman terdekat anda atau pacar anda untuk latihan memperkuat empati. Siapkan 3 benda, misal daun, uang logam dan kertas.
1. Untuk sejenak tenangkanlah pikiran anda, jika pikiran anda masih belum bisa tenang, sebaiknya jangan lakukan dulu dan tunggu waktu yang tepat
2. Anda dengan teman/pasangan anda, duduklah saling membelakangi dengan punggung saling menyentuh, di depan pasangan anda terdapat 3 benda yang telah disiapkan
3. Suruhlah dia memegang (boleh juga menggenggam) salah satu dari 3 benda itu
4. Jika sudah, ajaklah dia untuk memejamkan mata dan memfokuskan perhatian ke benda yang ia pegang
5. Posisikan tangan anda juga memegang/menggenggam seperti yang dilakukan pasangan anda, setelah itu cobalah fokus ke diri anda dan pasangan anda, tarik nafas dengan rileks, lalu hembuskan
6. Sekarang pejamkan mata anda, dan arahkan fokus anda lebih dalam, tepatnya pada energi yang terdapat pada diri anda dan pasangan anda
7. Visualisasikan energi pasangan anda mengalir ke dalam diri anda melalui punggung, anda dapat memvisualisasikan energi tersebut misalnya berupa hawa kehangatan
8. Jauh lebih fokus lagi, visualisasikan lebih jelas lagi, rasakan energi itu mengisi diri anda dan bercampur dengan energi anda
9. Visualisasikan energi itu merata ke seluruh tubuh anda hingga ke ujung jari
10. Anda pasti bisa merasakannya di tangan anda

Tips: Jika anda sudah menguasai telephaty dan emphaty, ada kemungkinan anda dapat membaca pikiran orang lain.

Rabu, 02 Januari 2013

Apa sie Indigo itu..?

Indigo adalah warna nila, biru gelap. Anak indigo adalah anak yang memiliki lapangan aura berwarna nila. Cara berpikirnya yang khas, pembawaannya yang tua, membuat anak indigo tampil beda dengan anak sebayanya. Pacaran aura yang dimilikinya membawa kepada suatu karakteristik perilaku unik. Secara fisik anak indigo sama sekali tak berbeda dengan anak lainnya.
Lewat bukunya Understanding Your Life Through Color, Nancy Tappe (1982) membuat klasifikasi manusia berdasarkan warna energi atau cakra. Cakra adalah pintu-pintu khusus dalam tubuh manusia untuk keluar masuknya energi. Konon pada tubuh manusia ada 7 cakra, yaitu cakra mahkota ada di puncak kepala, cakra Ajna di antara dua alis, cakra tenggorokan di tenggorokan, cakra jantung di tengah dada, cakra pusar ada di pusar, cakra seks ada pada tulang pelvis, dan cakra dasar ada di tulang ekor.
Anak indigo memiliki keunggulan pada cakra Ajna (the third eyes) yang berkaitan dengan kelenjar hormon hipofisis dan epifisis di otak. Adanya mata ketiga ini membuat anak indigo disebut memiliki indra keenam. Mereka dianggap memiliki kemampuan menggambarkan masa lalu dan masa datang.
Satu hal yang penting dan digaris bawahi, yaitu tidak jarang anak indigo salah diidentifikasi. Mereka sering dianggap sebagai anak LD (Learning Sidability) ataupun anak ADD/HD (Attentian Deficit Disorder/Hyperactivity Disorder). Perbedaannya adalah ketidakajegan munculnya perilaku yang dikeluhkan. Misalnya pada anak indigo, mereka menunjukkan keunggulan pemahaman terhadap aturan-aturan sosial dan penalaran abstrak, tapi tak tampak dalam kesehariannya, baik di sekolah maupun di rumah.
Terdapat 4 macam anak indigo:
· Humanis. Tipe ini akan bekerja dengan orang banyak. Kecenderungan karir di masa datang adalah dokter, pengacara, guru, pengusaha, politikus atau pramuniaga. Perilaku menonjol saat ini hiperaktif, sehingga perhatiannya mudah tersebar. Mereka sangat sosial, ramah, dan memiliki pendapat kokoh.
· Konseptual. Lebih enjoy bekerja sendiri dengan proyek-proyek yang ia ciptakan sendiri. Contoh karir adalah sebagai arsitek, perancang, pilot, astronot, prajurit militer. Perilaku menonjol suka mengontrol perilaku orang lain.
· Artis. Tipe ini menyukai pekerjaan seni. Perilaku menonjol adalah sensitif, dan kreatif. Mereka mampu menunjukkan minat sekaligus dalam 5 atau 6 bidang seni, namun beranjak remaja minat terfokus hanya pada satu bidang saja yang dikuasai secara baik.
· Interdimensional. Anak indigo tipe ini di masa datang akan jadi filsuf, pemuka agama. Dalam usia 1 atau 2 tahun, orangtua merasa tidak perlu mengajarkan apapun karena mereka sudah mengetahuinya.
Ciri-ciri anak berbakat yang indigo:
· Memiliki sensitivitas tinggi.
· Memiliki energi berlebihan untuk mewujudkan rasa ingin tahunya yang berlebihan.
· Mudah sekali bosan.
· Menentang otoritas bila tidak berorientasi demokratis.
· Memiliki gaya belajar tertentu.
· Mudah frustasi karena banyak ide namun kurang sumber yang dapat membimbingnya.
· Suka bereksplorasi.
· Tidak dapat duduk diam kecuali pada objek yang menjadi minatnya.
· Sangat mudah merasa jatuh kasihan pada orang lain.
· Mudah menyerah dan terhambat belajar jika di awal kehidupannya mengalami kegagalan.
Apa yang harus dilakukan orangtua:
· Hargai keunikan anak dan hindari kritikan negatif.
· Jangan pernah mengecilkan anak.
· Berikan rasa aman, nyaman dan dukungan.
· Bantu anak untuk berdisiplin.
· Berikan mereka kebebasan pilihan tentang apapun.
· Bebaskan anak memilih bidang kegiatan yang menjadi minatnya, karena pada umumnya mereka tidak ingin jadi pengekor.
· Menjelaskan sejelas-jelasnya (masuk akal) mengapa suatu instruksi diberikan, karena mereka tidak suka patuh pada hal-hal yang dianggap mengada-ada.
· Jadikan sebagai mitra dalam membesarkan mereka.

Selasa, 01 Januari 2013

Clairvoyance

Clairvoyance merupakan kemampuan indera ke-6 manusia untuk melihat dengan menggunakan feeling. Seorang clairvoyant bisa melihat saat 'mati lampu' dan bisa melihat walaupun dengan mata tertutup, ini bukanlah hal yang tidak masuk akal, setiap orang bisa melakukannya dengan latihan.


Cara belajar:
Lakukan ini saat anda sedang konsentrasi. Ajaklah seorang temanmu untuk latihan, pejamkan matamu, suruh dia menunjukkan angka dengan jarinya di depan wajahmu antara 1-5. Setelah itu, cobalah bayangkan anda melihat angka yang ditunjukkan oleh jari temanmu, jangan menebak-nebak, tapi lihatlah yang ada di bayanganmu.

Untuk latihan pertama kali mungkin anda baru bisa menjawab 1 dari 5 kali mencoba. Latihanlah setiap hari paling tidak selama seminggu, dan lihatlah perkembangan kemampuan feeling mu untuk melihat.